WE WILL NOT GO DOWN (IN GAZA)

Melanjutkan posting sebelumnya mengenai krisis di jalur Gaza, kali ini saya hendak menyajikan beberapa liputan dan juga tautan ke halaman blog lain yang juga membahas tentang Gaza. Baik berupa tulisan keprihatinan, aksi solidaritas maupun juga informasi-informasi terbaru tentang tragedi tersebut.

Judul tulisan ini merupakan judul sebuah lagu dari seorang musisi asal Los Angeles, Amerika yang bernama Michael Heart. Dia menuliskan lagu ini sebagai salah satu bentuk aksi solidaritas untuk rakyat Palestina, dimana sampai saat saya menuliskan tulisan ini jumlah korban meninggal dunia telah mendekati angka seribu orang dengan korban luka-luka mencapai sekitar empat ribuan.
Dalam websitenya www.michaelheart.com , dia mengajak orang-orang yang mendownload lagunya untuk memberikan donasi ke berbagai organisasi kemanusiaan untuk rakyat Palestina. Dia sendiri merekomendasikan donasi itu ditujukan kepada UNWRA (United Nations Relief and Works Agency for Palestine Refugees in the Near East) dengan alamat web www.un.org/unrwa/ .

Agresi militer Israel terhadap Palestina merupakan sebuah tindakan yang sangat brutal dan tidak berperikemanusiaan dilihat dari sudut pandang manapun, selama mengaku sebagai makhluk yang beradab. Seperti pernah saya ungkapkan dalam tulisan yang lain bahwasanya membunuh warga sipil terutama wanita dan anak-anak atas dasar alas an apapun tidak dibenarkan!!!
Aksi biadab Israel ini menambah daftar panjang korban dari Palestina sejak Negara Israel berdiri tahun 1949 silam. Selain itu agresi kali mungkin lebih besar dampaknya dibandingkan perang 6 hari Arab-Israel tahun 60-an lalu. Aksi kali ini juga menimbulkan gelombang demonstrasi yang besar dari berbagai belahan dunia. Dunia Internasional jelas mengutuk aksi ini. Tetapi yang mengherankan para pemimpin dunia terutama PBB tak mampu berbuat apapun selain berdiskusi mencari siapa yang salah, sementara itu ratusan rakyat Palestina tengah dibantai setiap harinya.

Sungguh ironis dan bertentangan dengan kehendak masyarakat internasional. Gelombang-gelombang aksi solidaritas semakin meluas setelah hampir tiga minggu serangan ini tidak juga berhenti. Berbagai macam bentuk aksi solidaritas terus berlangsung baik melalui aksi demo, maupun aksi-aksi lain. Secara offline maupun secara online, melalui tulisan-tulisan maupun video, dari blog ke blog, dari forum ke forum.

Salah satu blog yang berisi update info terbaru dari Palestina adalah http://gazatoday.blogspot.com seorang blogger Palestina yang sampai saat ini masih bertahan di Gaza yang bernama Saheb Habeeb. Dia adalah seorang Jurnalis asli Gaza. Dalam blognya ia menuliskan kejadian-kejadian yang terjadi setiap harinya, juga cerita-cerita yang tak diungkap media. Silakan buka blog tersebut dan anda akan menemukan informasi mengenai kekejaman tentara Israel, saya sendiri tak sanggup membayangkan kejadian tersebut ketika membaca laporan-laporannya.

Dari Indonesia sendiri, berbagai aksi juga terus berlangsung salah satunya adalah aksi donasi dari Mer-C yang juga didukung oleh depsos, jika anda ingin melakukan donasi melalui Mer-C anda bisa mengirimkan sms ke 7505 dengan format seperti yang ditunjukkan di banner sebelah kanan atas blog ini. Atau anda bisa langsung ke website Mer-C www.mer-c.org di dalamnya anda akan menemukan berbagai bentuk donasi lain yang disediakan oleh Mer-C.

Sebenarnya masih banyak lagi bentuk aksi solidaritas di luar sana, untuk sementara hanya segini aja yang saya ulas selebihnya silakan anda buka tautan-tautan dibawah ini mengenai aksi solidaritas ini.

Free Gaza

www.freegaza.org

www.freegaza.ps/english

Hamas



" Jika kita tak mampu membantu secara langsung, bantulah dengan donasi, jika kita tak mampu dengan donasi, bantulah dengan doa."

Comments

Popular Posts